Tol Betung-Tempino-Jambi Dikebut, Hutama Karya Targetkan Pangkas Waktu Distribusi Pangan hingga 70 Persen

Tol Betung-Tempino-Jambi Dikebut, Hutama Karya Targetkan Pangkas Waktu Distribusi Pangan hingga 70 Persen

Pembangunan Jalan Tol Betung (Sp.Sekayu) – Tempino – Jambi sepanjang 170 km (Dok. HK)--

Adjib menutup pernyataannya dengan menekankan bahwa proyek ini sejalan dengan filosofi Presiden Prabowo, The greatest good for the greatest many, yakni demi memastikan kesejahteraan dapat dinikmati sebanyak-banyaknya rakyat, terutama petani kecil dan masyarakat di sepanjang koridor tol.

“Kami berharap dengan selesainya Jalan Tol Betung (Sp. Sekayu) – Tempino – Jambi, visi Presiden RI Prabowo untuk mewujudkan ketahanan pangan dapat tercapai. Infrastruktur ini akan menjadi jembatan antara petani dan konsumen, memastikan pangan berkualitas tersedia dengan harga terjangkau bagi seluruh rakyat Indonesia,” pungkas Adjib.

Sejauh ini, Hutama Karya telah berhasil membangun Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sepanjang sekitar 1.235 kilometer, termasuk ruas-ruas yang telah beroperasi penuh seperti Tol Bakauheni – Terbanggi Besar, Tol Palembang – Indralaya, Tol Pekanbaru – Dumai, dan banyak lainnya. Kehadiran Tol Betung-Tempino-Jambi diharapkan semakin melengkapi infrastruktur penting di Pulau Sumatera demi memperkuat ekonomi nasional berbasis sektor pangan. (*)

 

Sumber: