3 Bendungan Waskita Karya Dongkrak Listrik Tenaga Air 7,4 MW, Buka Peluang Investasi Rp90 Triliun

Bendungan Way Sekampung yang dibangun Waskita Karya (Dok. WSKT)--
Sementara Bendungan Leuwikeris yang baru diresmikan pada 2024 punya kapasitas lebih besar lagi, yakni 81 juta meter kubik. Bendungan senilai Rp3,5 triliun ini menyuplai air irigasi ke sawah-sawah di Kabupaten Ciamis dan Cilacap, Jawa Barat.
Ermy optimis, proyek bendungan ini bakal memicu pemerataan ekonomi di berbagai daerah. “Ke depannya, Waskita Karya akan terus mendukung pencapaian target pembangunan infrastruktur nasional. Perseroan meyakini, pemerataan ekonomi dapat terwujud melalui pembangunan infrastruktur yang juga semakin merata,” tutupnya.
Siap Tarik Minat Investor Global
Pemerintah berharap ketiga bendungan Waskita Karya bisa menarik minat investor, baik domestik maupun asing. Selain menghasilkan listrik, proyek ini dinilai punya efek berganda bagi ketahanan pangan, mitigasi bencana, hingga pengembangan pariwisata daerah.
Dengan skema KPBU, pemerintah optimis Indonesia bisa menutup gap pendanaan infrastruktur. Apalagi, infrastruktur berkualitas diyakini jadi kunci pemerataan ekonomi nasional di masa depan.
Kalau berhasil, bukan cuma pemerintah yang untung. Masyarakat di sekitar proyek juga bakal merasakan manfaat langsung dari air bersih, energi hijau, hingga peluang kerja baru. Gak heran, proyek bendungan Waskita Karya ini disebut-sebut sebagai salah satu investasi paling seksi di sektor infrastruktur Indonesia saat ini. (*)
Sumber: