TPID Pekanbaru Raih Predikat Tim Penulis Terbaik Roadmap Pengendalian Inflasi Daerah

TPID Pekanbaru Raih Predikat Tim Penulis Terbaik Roadmap Pengendalian Inflasi Daerah

Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Pekanbaru berhasil meraih predikat Juara Pertama sebagai Tim Penulis Terbaik Peta Jalan (Roadmap) Pengendalian Inflasi Daerah 2025–2027, dalam kegiatan Capacity Building TPID se-Provinsi Riau yang diselenggaraka-pekanbaru.go.id-

PEKANBARU, RIAU.DISWAY.ID - Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Pekanbaru berhasil meraih predikat Juara Pertama sebagai Tim Penulis Terbaik Peta Jalan (Roadmap) Pengendalian Inflasi Daerah 2025–2027, dalam kegiatan Capacity Building TPID se-Provinsi Riau yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Riau di Kota Dumai, 2–3 September 2025.

Prestasi ini diraih setelah TPID Kota Pekanbaru mempresentasikan roadmap pengendalian inflasi secara komprehensif dan inovatif.

Dokumen tersebut memuat strategi konkret dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok, memperkuat koordinasi lintas sektor, serta mendorong pertumbuhan ekonomi daerah yang berkelanjutan.

BACA JUGA:Diserbu Masyarakat, Pemko Pekanbaru Akan Gelar GPM Rutin Sekali Sebulan

BACA JUGA:Wali Kota Pekanbaru Dorong Program Green City, Minimarket Dilarang Jual Kantong Plastik

Dalam kegiatan tersebut, turut diundang perwakilan dari Bagian Perekonomian, Dinas Ketahanan Pangan, serta Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Pekanbaru yang tergabung dalam tim penulisan Peta Jalan Pengendalian Inflasi Daerah.

Keterlibatan OPD terkait ini menjadi wujud nyata kolaborasi lintas sektor dalam memperkuat peran strategis TPID sekaligus memastikan arah kebijakan pengendalian inflasi tersusun lebih terintegrasi.

Sebagai leading sector TPID Kota Pekanbaru, Bagian Perekonomian Setda Kota Pekanbaru memimpin dan mengoordinasikan seluruh rangkaian kegiatan TPID.

BACA JUGA:Pemko Pekanbaru Kembali Dapat Sejumlah Bantuan dari Pusat

BACA JUGA:Tertibkan Reklame Demi Tatanan Kota, Langkah Tegas Wali Kota Diapresiasi Tokoh Masyarakat Riau

Capacity Building TPID se-Riau merupakan agenda rutin Bank Indonesia untuk memperkuat kapasitas pemerintah daerah dalam mengantisipasi dinamika inflasi yang dipengaruhi faktor global, nasional, maupun lokal.

Melalui forum ini, peserta tidak hanya menyusun dokumen teknis, tetapi juga mendapatkan ruang untuk berdiskusi, berbagi praktik baik, serta meningkatkan pemahaman terhadap strategi pengendalian inflasi berbasis data.

Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Riau, Sudiro Pambudi, dalam sambutannya menyampaikan, bahwa roadmap 2025–2027 diharapkan dapat menjadi panduan nyata bagi daerah dalam menjaga daya beli masyarakat serta mendorong ketahanan pangan.

Sumber: