Jelang Haji 2025, Kemenag Riau Imbau Jemaah Jaga Kekompakan dan Tolong-Menolong

Kementerian Agama (Kemenag) Riau mengimbau dan mendorong kepada jemaah yang akan melaksanakan ibadah haji 2025 untuk bisa menjaga kekompakan dan tolong-menolong--Media Center Riau
RIAU, DISWAY.ID - Kementerian Agama (Kemenag) Riau mengimbau dan mendorong kepada jemaah yang akan melaksanakan ibadah haji 2025 untuk bisa menjaga kekompakan dan tolong-menolong.
Haji merupakan rukun Islam kelima dan ibadah bagi umat Islam yang wajib dilakukan oleh mereka yang mampu secara fisik, mental, dan finansial.
Kemenag melalui Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) mengatakan jemaah haji Indonesia 1446 Hijriah direncanakan sudah mulai masuk asrama haji pada 1 Mei 2025 dan dilanjutkan dengan proses keberangkatan pada 2 Mei 2025.
BACA JUGA:20 Twibbon Jumat Agung 2025 Gratis dan Ucapan, Bagikan ke Media Sosial
Menjelang pelaksanaan haji 2025, Kakanwil Kemenag Riau melalui Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah H. Defizon menyampaikan 80 persen jemaah haji di Riau merupakan jemaah dengan risiko tinggi (resti) dan 42 persen merupakan jemaah haji lanjut usia (lansia).
Dengan kondisi ini dan pengurangan petugas haji, Defizon pun mengimbau agar semua pihak saling tolong-menolong dalam pelaksanaan haji 2025.
Defizon meminta peran dan petugas haji daerah serta jemaah haji biasa yang memiliki latar atau riwayat perawat maupun tenaga medis untuk turut membantu.
"Jemaah harus memperluas keberkahan Allah, tidak hanya untuk diri sendiri, jadikan menolong orang itu sebagai kebahagiaan tersendiri dalam beribadah, membantu orang lain untuk mencapai kemaslahat merupakan salah satu amal yang diperintahkan dalam Al-Qur’an dan Hadis," tutur Defizon dikutip laman resmi Media Center Riau pada Kamis, 17 April 2025.
Ia juga mengingatkan bahwa menolong sesama jemaah haji adalah salah satu bentuk untuk mendapatkan haji mabrur.
"Kemabruran haji seaeorang tidak hanya dilihat ketika kembali ke tanah air saja, tetapi dimulai dari waktu manasik haji, keberangkatan ke asrama haji, hingga ke arab saudi dan kembali ke tanah air," tuturnya.
"Dengan membantu sesama jemaah yang membutuhkan salah satu jalan untuk mendapatkannya. Semoga semua jemaah haji Provinsi Riau mendapatkan haji mabrur dan mabrurah," sambungnya.
Sumber: